Daftar Isi
    Tips Penting Sebelum Membeli Game di Steam Store Agar Tidak Merugi

    Sebelum membeli game di Steam Store, ada baiknya anda membaca artikel berikut yang berisi seputar tips dan trik penting sebelum membeli game di Steam agar tidak merugi dan menguras banyak uang. Langsung saja disimak artikelnya ya...

    Steam merupakan sebuah aplikasi penyedia game untuk laptop atau PC, baik dari game berbayar hingga yang gratisan, offline maupun online, hingga OS Windows maupun Mac semuanya ada di aplikasi ini. Istilahnya Steam itu "Play Store nya untuk PC".

    Hampir semua game PC yang sedang nge-tren pasti muncul dan dijual di Steam, contohnya seperti PlayerUnknown's Battleground (PUBG), Grand Theft Auto (GTA), Counter Strike (CS), PayDay, Age of Empires, Paladins, dan masih ada ribuan game lainnya yang tersedia di Steam dan siap untuk anda beli & mainkan.

    Masalahnya, tidak semua game di Steam Store itu harganya murah, bahkan ada beberapa yang harganya sampai jutaan. Kalau menurut pantauan saya minimal anda harus merogoh kocek minimal 100 ribu Rupiah untuk membeli game yang sedang trending saat ini. Atau contohnya game yang sedang trending saat ini adalah PUBG yang dijual dengan harga 200 Ribu Rupiah. Tentu hal ini sangat tidak cocok dengan tipikal kita sebagai orang Indonesia yang suka gratisan dan tidak mau banyak membuang duit, apalagi cuma untuk bermain game dan bersenang-senang saja.

    Tapi tenang saja, kali ini Saladinez ingin membuat artikel seputar panduan serta tips sebelum sampai saat membeli game di Steam Store, tujuan dari tips ini adalah tentunya agar anda tidak terlalu banyak mengeluarkan duit dan tidak merugi besar. Langsung saja disimak berikut tips-tips nya.

    Tips Sebelum & Saat Beli Game di Steam Store Agar Tidak Rugi


    1. Lihat Review dari para pemainnya


    Review CSGO: Very Positive

    Hal pertama dan yang paling utama menurut saya adalah anda harus melihat review dari pemain game yang ingin anda beli. Review alias penilaian menurut saya sangat penting, karena kita bisa melihat seberapa bagus kah game tersebut melalui Review dari pemainnya. Semakin tinggi review positif nya, semakin bagus pula game tersebut. Biasanya sebuah game bisa mendapatkan review yang jelek dikarenakan game tersebut memiliki banyak masalah, seperti bug, cheater yang berkeliaran bebas, memiliki sistem "Pay to Win", server sering bermasalah, harga yang terlalu mahal, dan masih banyak lagi.

    Saran saya, belilah game yang umurnya sudah agak lama dirilis, masih tetap update hingga sekarang, serta baik dari recent maupun all reviews semuanya bagus, minimal diatas Mixed atau positive review nya diatas 70%. Contohnya pada gambar diatas game CSGO memiliki review Very Positive, yang berarti lebih dari 80% pemainnya enjoy dan menyukai game ini.

    2. Cek spesifikasi minimum yang dibutuhkan


    Hal kedua yang perlu diperhatikan adalah pastikan spesifikasi yang dibutuhkan untuk memainkan game tersebut cocok dengan spesifikasi laptop atau PC milik anda. Pengalaman saya sendiri, saya sudah membeli game GTA IV, tetapi ternyata saya baru ingat ternyata laptop saya speknya kurang, bahkan spesifikasi minimal GTA IV saja tidak mencukupi. Alhasil game menjadi lag dan terpaksa bila saya ingin memainkannya maka saya harus pergi ke warnet.

    Tetapi hal ini tidak berlaku bagi anda yang memang setiap kali main game pasti pergi ke warnet ya...

    3. Beli game saat sedang diskon


    Saya yakin anda pasti kenal dengan "Lord Gaben". Dia merupakan orang yang paling terkenal di kalangan gamers karena "kemurahan hatinya" dalam memberi diskon dalam game. Tak tanggung-tanggung, ia berani memberi diskon hingga 90% pada sebuah game yang ia miliki. Contohnya seperti CSGO yang pernah turun harganya hingga hanya berkisar antara 30 ribu Rupiah saja. Selain Lord Gaben, Steam juga sering mengadakan "sale" yang membuat hampir semua game yang dijual di Steam mendapatkan diskon, contohnya sale yang sebentar lagi dimulai adalah Winter dan Halloween Sale yang dimulai akhir tahun 2018 nanti.

    Nah inilah kesempatan yang harus anda maksimalkan sebaik mungkin. Anda harus menjaga diri dan bersabar hingga beberapa minggu sampai bulan untuk menunggu sale, karena saya yakin 100% pasti anda tidak merugi bila anda sabar menunggu hingga Steam Sale datang.

    4. Jangan beli via Pulsa


    Saya sangat-sangat-sangat-sangat-sangat tidak menyarankan anda untuk membeli Steam Wallet menggunakan pulsa, entah itu pulsa Telkomsel, Indosat, XL, ataupun Tri. Hal ini dikarenakan harga yang harus dibayar oleh anda jauh lebih besar, bahkan bila anda ingin membeli Steam Wallet 120 ribu Rupiah saja anda harus membayar sekitar 200 ribu Rupiah pulsa, beberapa provider seperti Indosat menerapkan harga 220 ribu Rupiah. Tentu hal ini berbanding terbalik dengan bila anda membeli menggunakan kartu kredit, yang 120 ribu Steam Wallet hanya dibanderol dengan harga maksimal 150 ribu Rupiah saja.

    Baca juga: Panduan Lengkap Cara Beli Steam Wallet via Pulsa di Codashop

    Sekian artikel Saladinez seputar tips dan trik sebelum membeli game di Steam Store agar tidak merugi, semoga bermanfaat buat anda dan dompet anda.

    Jadilah komentator pertama!

    Kebijakan Komentar

    Silakan berkomentar dengan sopan. Jangan buang-buang waktu anda hanya untuk melakukan SPAM di sini.

    Emoticon
    :)
    :(
    hihi
    :-)
    :D
    =D
    :-d
    ;(
    ;-(
    @-)
    :P
    :o
    }D
    (o)
    :p
    (p)
    :-s
    (m)
    8-)
    :-t
    :-b
    b-(
    $-)
    (y)
    x-)
    (l)
    Penggunaan Tag & Gambar di Komentar
    Menggunakan PRE (block element)
    [pre] ... [/pre]

    Menggunakan CODE (block element)
    [code] ... [/code]

    Memasukkan IMG (gambar)
    [img src='...'/]

    Catatan:
    • Isi ... pada tag PRE dan CODE dengan kode yang ingin dimasukkan
    • Isi ... pada tag IMG dengan link gambar yang ingin ditampilkan
    • Parse terlebih dahulu kode yang ingin dimasukkan pada tab sebelah kanan (☷), caranya yaitu masukkan kode yang ingin diparse ke dalam box input, lalu hasil parse akan muncul pada box output
    HTML Parser
    Input:
    Output: