Daftar Isi
    Contoh Soal Tes Ujian Teori SIM C Komputer 2020 - Benar Salah & Pilihan Ganda

    Pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) bukanlah hanya sekadar tes praktek mengemudi saja, namun anda juga perlu melakukan tes ujian teori. Tes ujian teori SIM A, B, dan C pun dapat beragam, dari ujian tertulis hingga menggunakan komputer, maupun dari soal pilihan ganda sampai soal benar atau salah (audio visual). Tetapi, akhir-akhir ini sejak tahun 2019 mulai digalakkan ujian teori SIM menggunakan audio visual dari komputer, tanpa menggunakan kertas lagi.

    Tetapi pada kesempatan kali ini, Saladinez hanya akan membahas seputar soal tes teori SIM C saja. Namun sebelum melanjutkan ke artikel inti, ada baiknya kita mengenal terlebih dahulu seputar proses ujian ini nantinya, terutama bagi anda yang belum paham sama sekali mekanisme nya. Oleh karena itu, silakan anda simak baik-baik artikel berikut.

    Syarat minimal jawaban benar untuk lulus tes ujian teori SIM C


    Anda akan diberikan soal sejumlah 30 butir. Anda diberi kesempatan waktu selama 15 menit, yang artinya anda harus menyelesaikan setiap 1 soal dengan waktu maksimal 15 detik. Bila sudah lebih dari 15 detik, maka anda terlambat dan otomatis berpindah ke soal selanjutnya. Oleh karenanya, baca baik-baik pertanyaan, dengarkan dengan seksama audio yang anda dengarkan, dan perhatikan baik-baik video yang ada di layar. Lalu, jawablah dengan jawaban yang benar sesuai dengan soal yang diberikan.

    Minimal skor atau nilai yang anda harus dapatkan agar bisa lulus tes ujian teori SIM C adalah 70. Dengan kata lain, anda harus memiliki minimal jawaban benar sejumlah 21 dari 30 soal. Bila nilai anda kurang dari 70, maka bisa dipastikan anda akan tidak lulus dan mengulang lagi minggu depan.

    Ujiannya pun ada 2 tipe, pertama ada yang berbentuk audio visual (benar salah), ada juga yang pilihan ganda. Tetapi di tahun 2020 ini, saya pikir hampir semua daerah di Indonesia sudah menggunakan tes benar salah. Tes tertulis atau pilihan ganda sudah tidak digunakan lagi.

    Hal yang perlu dipersiapkan sebelum tes ujian teori SIM C


    Sebelum melakukan tes ujian, ada baiknya bila anda mempersiapkan dulu hal-hal penting agar nantinya dapat berjalan dengan mulus sempurna dan anda pun mendapatkan nilai yang memuaskan sehingga tentunya nanti bisa mendapatkan SIM C yang anda idam-idamkan. Berikut beberapa hal yang perlu anda persiapkan:

    1. Paham mengenai fungsi rambu lalu lintas


    Contoh rambu lalu lintas

    Rambu jalan tidaklah semudah yang anda kira. Ada terdapat banyak sekali macam dan jenisnya, baik dari bentuk hingga warnanya. Bisa anda lihat pada gambar diatas, ada tulisan P yang bermakna "parkir", S yang bermakna berhenti atau stop, bentuk u terbalik dengan tanda panah di ujungnya yang berarti balik arah, tanda seru yang berarti peringatan untuk hati-hati, bentuk pusaran panah yang berarti tempat berputar, panah berbelok yang berarti tempat berbelok, angka km yang berarti batasan maksimum kecepatan kendaraan, dan masih banyak lagi rambu lainnya.

    Bukan hanya itu, disitu juga anda bisa lihat bahwa terdapat 4 macam warna rambu, yaitu biru, merah, hijau, dan kuning. Setiap warna tersebut memiliki arti yang berbeda-beda. Berikut arti dari warna rambu lalu lintas:
    • Biru : Perintah - Contohnya seperti tempat yang diperbolehkan untuk parkir kendaraan, tempat belok, dan putar arah.
    • Merah : Larangan - Contohnya larangan parkir, larangan berhenti pada area tertentu, larangan berbelok, larangan mendahului kendaraan lain, larangan melebihi batas kecepatan maksimum yang ditentukan, dan larangan menggunakan klakson.
    • Hijau : Petunjuk / Informasi - Contohnya petunjuk arah, titik kumpul, titik aman, dan jalur evakuasi.
    • Kuning : Peringatan - Contohnya peringatan bahwa ada perbaikan jalan, area pantauan CCTV, area banyak anak-anak, jalan yang mengecil, dan palang otomatis.

    Tidak terlalu sulit, karena saya yakin anda sudah sering melihatnya ketika sedang berkeliling kota...

    2. Memahami marka jalan


    Belum tau apa itu marka jalan? Marka jalan adalah sebuah tanda yang berada di permukaan jalan yang berfungsi untuk mengatur lalu lintas kendaraan. Simpelnya, marka jalan ini seperti rambu lalu lintas tetapi letaknya berada di permukaan jalan. Contoh marka jalan adalah seperti garis-garis yang terdapat di jalanan.

    Marka jalan garis terputus dan tidak terputus

    Jenis marka jalan ada 2, yaitu garis terputus-putus dan garis tidak terputus. Garis putus memiliki arti bahwa anda diperbolehkan untuk mendahului kendaraan melalui arah kanan dan melewati/menyentuh garis tersebut. Sedangkan garis tidak terputus memiliki arti bahwa anda tidak boleh mendahului kendaraan yang ada di depan anda dengan menyentuh/melewati garis tersebut. Garis tidak terputus biasanya terletak pada persimpangan dan jalan yang berbelok / tidak lurus.

    Sama seperti rambu lalu lintas, marka jalan juga memiliki warna. Ada putih, kuning, dan merah. Warna putih memiliki arti perintah atau larangan sesuai dengan bentuknya. Warna kuning berarti larangan untuk parkir atau stop di atas garis tersebut. Sedangkan warna merah berarti tanda khusus.

    Contoh soal ujian teori SIM C komputer 2020 - Audio Visual (AVIS) Benar Salah


    Nanti, anda akan mengerjakan soal melalui sebuah komputer. Komputer ini dilengkapi dengan layar yang lumayan besar, headset, sebuah mouse, dan keyboard. Bagi anda yang menderita rabun dekat / mata plus, jangan khawatir, karena bisa saya pastikan anda bakalan bisa membaca tulisan yang ada di layar karena layarnya yang jauh lebih besar ketimbang layar komputer biasa. Layarnya pun touchscreen, sehingga bila anda tidak terbiasa menggunakan mouse, silakan tekan layarnya seperti anda bermain hp biasanya.

    Nantinya, anda akan melihat sebuah video di layar. Lalu, di dalam video tersebut ada sebuah pengendara motor (sebut saja pengendara merah) yang sedang berkendara. Lalu, ada sebuah pernyataan yang tertulis di monitor dan terdengar di headset. Kemudian, silakan anda cocok kan pernyataan dengan apa yang dilakukan dengan pengendara merah tadi. Apabila yang dilakukan pengendara cocok dengan penyataan, maka pilih jawaban BENAR. Sebaliknya, bila tidak cocok, maka pilih SALAH.

    Langsung saja, berikut beberapa contoh soalnya yang saya dapatkan dari Youtube channel L4R45 ELEKTRONIK.

    Contoh Soal #1

    Contoh soal benar salah teori sim C

    Bisa dilihat pada gambar diatas terdapat sebuah pengendara merah yang berbelok melintasi garis marka tidak terputus. Pernyataan di sampingnya adalah "pengendara merah DILARANG melintasi marka membujur tunggal tidak terputus". BENARKAH apa yang dilakukan pengendara merah?

    Tentu jawabannya adalah SALAH.

    Jawabannya salah karena apa yang dilakukan oleh pengendara merah bertentangan dengan pernyataannya. Di dalam pernyataannya, pengendara merah DILARANG untuk melintasi garis marka, sedangkan pada video terlihat bahwa pengendara merah MELINTASI garis marka tersebut. Karena tidak cocok, maka pilih jawaban SALAH.

    Contoh Soal #2

    Contoh soal benar salah teori sim C

    Terlihat pada gambar bahwa seseorang pengendara tidak memiliki kelengkapan KACA SPION. Lalu ada pernyataan yang menyebutkan bahwa pengendara WAJIB melengkapi kaca spion sepeda motor. Benarkah yang dilakukan oleh pengendara tersebut?

    Jawabannya adalah SALAH

    Hal ini dikarenakan pengendara tersebut telah melanggar salah satu peraturan dalam berkendara, yaitu pengendara wajib melengkapi kaca spion pada sepeda motornya. Sedangkan pada gambar terlihat bahwa pengendara tersebut tidak memiliki kaca spion sama sekali. Karena tidak cocok, maka jawabannya adalah SALAH.


    Contoh Soal #3

    Contoh soal benar salah teori sim C

    Pada gambar diatas, pengendara merah yang awalnya berkendara dengan laju 80km/jam menurunkan kecepatannya menjadi 40km/jam ketika mendekati persimpangan. Benarkah yang dilakukan pengendara merah tersebut?

    Jawabannya : BENAR

    Jawabannya benar dikarenakan pengendara merah mematuhi salah satu perintah dalam berkendara yaitu menurunkan kecepatan ketika mendekati sebuah persimpangan. Dikarenakan di dalam video tersebut pengendara merah menurunkan kecepatannya hingga batas normal, maka jawabannya adalah benar.

    Bagaimana jika gagal ujian teori atau praktek SIM C? Apa penyebab nya? Berapa batas mengulang nya?


    Biasanya, anda akan diberi kesempatan untuk tes lagi 7 hari kedepan atau 1 minggu lagi. Jadi, anda akan mengulang minggu depan tanpa harus membayar lagi. Oh iya, untuk pembuatan SIM C dikenakan biaya sebesar Rp 100.000. Penyebab kegagalannya bisa jadi anda yang kurang fokus atau dikarenakan anda yang tidak paham tentang marka dan rambu lalu lintas. Oleh karenanya, saya sudah katakan diatas bahwa pelajari terlebih dahulu seputar marka dan rambu lalu lintas di jalan. Biasanya anda akan diberi kesempatan 3 kali. Bila sudah 3 kali masih saja gagal, maka berkas anda dikembalikan beserta dengan uang pendaftarannya tadi.

    Intinya anda harus fokus dan memahami marka serta rambu yang terdapat di jalan. Pihak kepolisian melakukan tes seperti ini bukan untuk mainan atau formalitas saja, melainkan agar anda dapat memahami peraturan-peraturan lalu lintas sehingga dapat berkendara dengan aman. Semua untuk keselamatan anda sendiri, jadi saran saya jauhi segala hal yang berbau negatif seperti menggunakan jasa CALO ya!

    Kurang lebih seperti itulah contoh soal untuk tes ujian teori SIM C menggunakan komputer untuk tahun 2020. Berdasarkan pengalaman saya sendiri, saya mendapatkan nilai 84 pada sekali percobaan, yang artinya saya lulus. Padahal, saya sama sekali tidak ada belajar terlebih dahulu / mencari contoh di internet / menyontek dengan peserta ujian di sebelah saya. Saya cukup fokus ke pertanyaan saya sendiri. Sekian artikelnya, semoga bermanfaat dan lulus ujian teori SIM C nanti!

    Jadilah komentator pertama!

    Kebijakan Komentar

    Silakan berkomentar dengan sopan. Jangan buang-buang waktu anda hanya untuk melakukan SPAM di sini.

    Emoticon
    :)
    :(
    hihi
    :-)
    :D
    =D
    :-d
    ;(
    ;-(
    @-)
    :P
    :o
    }D
    (o)
    :p
    (p)
    :-s
    (m)
    8-)
    :-t
    :-b
    b-(
    $-)
    (y)
    x-)
    (l)
    Penggunaan Tag & Gambar di Komentar
    Menggunakan PRE (block element)
    [pre] ... [/pre]

    Menggunakan CODE (block element)
    [code] ... [/code]

    Memasukkan IMG (gambar)
    [img src='...'/]

    Catatan:
    • Isi ... pada tag PRE dan CODE dengan kode yang ingin dimasukkan
    • Isi ... pada tag IMG dengan link gambar yang ingin ditampilkan
    • Parse terlebih dahulu kode yang ingin dimasukkan pada tab sebelah kanan (☷), caranya yaitu masukkan kode yang ingin diparse ke dalam box input, lalu hasil parse akan muncul pada box output
    HTML Parser
    Input:
    Output: